5 Kurma Premium Harga Terjangkau




Kurma premium adalah jenis kurma yang memiliki kualitas terbaik dan dihasilkan dari pemilihan buah kurma terbaik. Buah kurma premium memiliki rasa yang lezat, tekstur yang lembut, serta berbagai manfaat kesehatan yang tinggi. Kurma premium juga diproses dengan standar kualitas yang tinggi sehingga memastikan keamanan dan kesegaran dari buah kurma tersebut.

Harga kurma dapat bervariasi tergantung pada jenis, ukuran, dan kualitasnya. Berikut ini adalah daftar kurma premium dengan harga terjangkau yang bisa Anda coba nikmati.

1. Kurma Premium King Salman

Kurma Premium King Salman adalah jenis kurma yang sangat istimewa dan terkenal di seluruh dunia karena kualitasnya yang sangat baik. Kurma ini memiliki tekstur yang crispy di luar dan lembut di dalam, serta rasanya yang manis dan tidak membuat eneg di lidah. Buahnya juga lebih besar dari kebanyakan kurma biasa, sehingga makan kurma menjadi lebih memuaskan.

Kurma import ini telah melewati standar Quality Control (QC) yang tinggi sehingga dapat  dapat dipastikan keaslian dan kebersihannya. Dengan harga kurma sekitar 70 ribuan, Anda bisa mendapatkan kurma premium ini dengan kemasan ekslusif.

2. Date Crown Khenaizi

Date Crown Khenaizi adalah salah satu jenis kurma premium yang diimpor dari Uni Emirat Arab (UEA). Kurma ini memiliki rasa yang unik dan berbeda dari jenis kurma lainnya, dengan ciri khas kurma yang lembut, hitam manis, dan biji kecil. Rasanya sangat lezat dan nikmat, sehingga cocok untuk dinikmati sebagai camilan sehat atau dijadikan sebagai bahan makanan dalam berbagai resep.

Date Crown Khenaizi dikemas secara eksklusif dengan kemasan yang cantik dan menarik, sehingga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh untuk keluarga dan kerabat. Selain rasanya yang enak, kurma ini juga memiliki banyak manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh, seperti mengandung serat yang baik untuk sistem pencernaan, vitamin dan mineral yang penting untuk menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Harga kurma ini Rp 60 ribu untuk 1 kg nya.

3. Kurma Sukari Al-Qassim

Kurma Sukari Al-Qassim merupakan jenis kurma premium yang memiliki kelezatan dan kelembutan rasa yang luar biasa, sehingga sensasi rasa yang dihasilkan begitu terasa di lidah. Kurma ini terkenal dengan kualitasnya yang sangat baik dan kemasannya yang higienis, sehingga dapat dipastikan bahwa kurma yang dihasilkan segar dan aman untuk dikonsumsi.

Kurma Sukari Premium ini dikemas dengan menggunakan ember yang berfungsi untuk menjaga kelembaban dan kebersihan kurma selama pengiriman. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk memilih pengiriman dengan waktu maksimal 3 hari agar kualitas kurma tetap terjaga dan rasanya tetap lezat. Harga kurma ini Rp 50 ribu dikemas dalam ember kecil dengan berat 850 gram.

4. Kurma Bam Mazafati

Kurma Bam Mazafati berasal dari Iran dan memiliki tekstur yang lembut dan basah serta berukuran agak besar dan berwarna kehitaman. Kurma Bam juga dikenal sebagai kurma madu atau anggur, karena rasanya yang manis dan lezat. Kurma ini merupakan kurma import premium terbaik yang 100% natural, sehingga sangat aman dan sehat untuk dikonsumsi.

Kurma Bam Mazafati tidak menggunakan gula tambahan dan tidak mengandung bahan pengawet, sehingga dapat dijamin aman dan sehat untuk dikonsumsi setiap hari. Harga kurma ini Rp 35.000 dengan berat 660 gram cocok dijadikan sebagai camilan, oleh-oleh haji dan umroh, atau bahkan sebagai hadiah untuk orang-orang tercinta. 

5. Kurma Tunisia Palmfruit

Kurma premium yang berasal dari Tunisia ini memiliki kualitas terbaik di dunia dan ukurannya sedang. Daging buahnya tidak terlalu tebal, namun memiliki tekstur halus, lembut, dan sedikit basah. Rasa dari kurma ini manis legit dan sangat nikmat untuk disantap langsung.

Selain itu, kurma Tunisia Palmfruit juga bisa dikombinasikan dengan kacang kenari atau bahan makanan lainnya untuk membuat kue kering atau cake. Harga kurma ini sekitar Rp 46 ribuan untuk 500 gram nya.



-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS