Kawah Putih Ciwidey: Objek Wisata Alam Favorit




Berwisata ke daerah Ciwidey, Bandung selatan, sepertinya kurang lengkap jika belum berkunjung ke kawasan Kawah Putih. Kawasan ini menyimpan pesona alam yang dapat kita nikmati. Tebing-tebing yang mengelilingi, kepulan asap berbaur dengan kabut, atau putihnya hamparan pasir akan menambah kekaguman kita akan tempat ini. Tak lengkap juga rasanya jika ke tempat ini kita tidak membawa kamera atau handycam. Ada beragam objek yang bisa kita ambil sebagai dokumentasi.

Kawah Putih terletak 2.194 m dpl. Kawah ini sebenarnya terbentuk akibat letusan Gunung Patuha pada Abad X dan XII. Gunung Patuha, atau sering juga disebut oleh masyarakat sekitar sebagai Gunung Sepuh (Pak Tua), memiliki ketinggian 2.434m di atas permukaan laut dan bersuhu sekitar 8-22 derajat celcius. Dahulu kala,masyarakat menganggap kawah ini kawasan yang angker karena banyak burung mati seketika melewati kawah ini.

Kepercayaan inipun lantas dibantah,ketika pada tahun 1837 seorang ilmuwan Belanda Jerman Dr. Franz Wilhelm Junghun yang juga seorang pengusaha perkebunan Belanda yang mencintai kelestarian alam melakukan penelitian dan menemukan bahwa keangkeran tersebut tidak lain disebabkan oleh adanya semburan lava belerang yang berbau sangat menyengat. Namun saat ditemukannya fakta tersebut masyarakat belum tertarik menjadikan tempat ini sebagai objek wisata. Baru setelah PT Perhutani mengembangkan tahun 1987, kawasan kawah putih dijadikan sebuah objek wisata di Jawa Barat.

Objek Wisata yang terletak di Rancabali, tepatnya di Desa Sugih Mukti, Kecamatan Pasir Jambu. Kawah Putih merupakan salah satu kawah dengan kadar keasaman belerang tertinggi di dunia. Tidak heran jiiak dulu pemerintah kolonial belanda pernah membangun pabrik belerang di tempat ini. Kawasan wisata ini mulai dibuka pada pukul 07.00 pagi hingga pukul 17.00 sore, setiap hari fasilitas di sekitar Kawah Putih sudah memadai dengan adanya pusat informasi, parkir, mushala, warung-warung makanan, toilet, toko cenderamata, track jogging, panggung pertunjukan, dan gua belerang.

Untuk menuju lokasi wisata alam Kawah Putih tidaklah sulit. Lokasi kawah putih dapat ditempuh melalui perjalanan sejauh 46 km atau 2,5 jam ke arah selatan kota Bandung.Dari pintu masuk, masih ada sekitar 5 km yang harus dilalui. Sepanjang perjalanan tersebut kita bisa melihat hutan hujan tropis dan Eucalyptus. Di tempat ini juga disediakan kendaraan khusus yang akan membawa Anda ke lokasi yang ditempuh dengan beragam kelokan menanjak.

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS