Di Sini Tempat Membeli Tiket Pertandingan Persib



Dari survey PT Liga Indonesia (PT LI), pertandingan PERSIB adalah pertandingan yang paling banyak ditonton oleh masyarakat jika dibandingkan dengan tim-tim lainnya. Hal tersebut pun seharusnya mendatangankan pemasukan yang lebih bagi PT. PBB. Namun kenyataannya tidak demikian, setiap pertandingan PERSIB, Panitia Pelaksana (Panpel PERSIB) selalu mengalami kerugian salah satunya kebocoran tiket. Kebocoran tiket ini terjadi karena adanya tiket palsu, calo tiket, hingga penonton yang bebas masuk karena adanya faktor "orang dalam" yang ikut menjaga pertandingan.

Salah satu solusi untuk menyiasati kebocoran tiket yang sering terjadi dalam setiap laga kandang PERSIB musim-musim sebelumnya adalah dengan direncanakannya penggunaan tiket gelang. Memang, sudah saatnya ada inovasi seperti tiket atau gate-gatenya. Hal tersebut bisa meningkatkan income, juga tingkat kebocoran bisa diminalisir. Penerapan teknologi dalam tiket yang menggunakan barcode tersebut sudah selayaknya dilakukan, mengingat beberapa tim di kota lainnya sudah menerapkan hal tersebut, salah satunya Arema Cronous. Selain itu, melihat tertibnya bobotoh dalam turnamen kemarin juga semakin menambah keinginan Panpel untuk segera menerapkan tiket gelang tersebut.

Nah, bagaimana kelanjutan penerapan tiket gelang ini? Kita tunggu saja, semoga bukan hanya wacana belaka. Toh, uang yang mengalir dari tiket sebenarnya tidak sedikit dan sebetulnya bisa menjadi salah satu pemasukan untuk Persib sendiri. Bagi Anda yang ingin lalajo, jika sekarang masih menggunakan tiket. Harga tiket masih di Indonesia Super League (ISL) 2014adalah: Rp. 125.000 untuk VIP, VIP Barat 1/2: Rp.60.000, Tribun Timur: Rp. 40.000, sementara Tribun Utara dan Selatan: Rp. 30.000.

Untuk membeli tiket pertandingan Persib, Anda bisa membelinya di sini:
- Graha PERSIB, Jl. Sulanjana 17 Kota Bandung,
- Radio Bobotoh FM
- Koperasi Jasdam Stadion Siliwangi
- Pengcab PSSI Kota Bandung Jl.Gurame
- Asosiasi PSSI Jabar Jl.Lodaya
- Sekretariat Viking Jl.Gurame dan Jl.Banda
- Sekretariat Bomber, The Bombs, dan
- Stadion PERSIB Sidolig, Jl Ahmad Yani.


-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS